Sepatu Safety Rusak: Penyebab, Dampak, dan Cara Mengatasi

Sepatu safety merupakan perlengkapan penting bagi pekerja di berbagai sektor industri untuk melindungi kaki dari cedera dan bahaya di lingkungan kerja. Namun, seperti alat pelindung lainnya, sepatu safety juga dapat mengalami kerusakan akibat berbagai faktor.

Penyebab kerusakan sepatu safety bisa bermacam-macam, mulai dari penggunaan yang intensif, paparan bahan kimia, hingga perawatan yang kurang tepat. Seiring waktu berjalan, sepatu safety yang rusak bisa mengurangi tingkat perlindungan dan meningkatkan risiko cedera.

Melalui artikel ini, mari kita bahas penyebab umum kerusakan sepatu safety, dampak yang ditimbulkannya, serta cara efektif untuk mengatasi dan mencegah kerusakan tersebut agar sepatu safety Anda selalu dalam kondisi layak pakai untuk menjaga keselamatan kerja.

Penyebab Kerusakan Sepatu Safety

Seiring pemakaian, sepatu safety dapat mengalami penurunan kualitas yang dapat meningkatkan resiko cedera. Tapi tahukah Anda bahwa mengalami kerusakan fisik pada sepatu safety juga dapat disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk:

1. Penggunaan Berlebihan dan Lama

Berfungsi untuk melindungi kaki, sepatu safety sering dipakai dalam waktu lama dan intensitas kerja yang tinggi dapat mengakibatkan keausan dan penurunan kinerja.

Komponen seperti sol, bantalan, dan bahan pelindung bisa menipis karena pemakaian terus-menerus.

2. Kondisi Kerja yang Ekstrem

Kondisi dan situasi di lingkungan kerja yang ekstrem seperti suhu panas atau dingin, bahkan paparan bahan kimia dapat merusak material sepatu safety.

Misalnya paparan panas membuat sol sepatu mudah terkelupas, sementara bahan kimia bisa merusak struktur sepatu, membuat sepatu safety tidak bisa lagi berfungsi untuk melindungi kaki dari pukulan atau benturan, serta menahan dampak bahaya.

3. Perawatan yang Tidak Tepat

Merawat sepatu safety dengan cara yang salah atau tidak memperhatikan petunjuk perawatan dari produsen juga bisa menyebabkan kerusakan, lho.

Jika membersihkan sepatu dengan bahan kimia yang tidak cocok atau sesuai, dan membiarkannya terlalu lama terkena air bisa mempengaruhi integritas material sepatu sehingga sepatu safety harus diganti.

4. Material Sepatu yang Kurang Berkualitas

Penyebab sepatu rusak yang berikutnya adalah karena dibuat dari bahan kurang berkualitas atau tidak tahan terhadap kondisi kerja dan frekuensi penggunaan sepatu.

Bahan-bahan seperti kulit sintetis murahan atau sol yang tidak tahan lama bisa membuatnya cepat aus atau rusak.

5. Kecelakaan atau Insiden di Tempat Kerja

Dari berbagai penyebab yang telah disebutkan di atas, insiden seperti jatuh, tertimpa benda berat, atau terkena bahan kimia yang korosif juga dapat menyebabkan kerusakan fisik pada sepatu safety.

Meskipun dirancang untuk memberikan perlindungan, sepatu safety bisa mengalami kerusakan yang signifikan akibat insiden tersebut.

Baca Juga: Mengenal Standar Sepatu Safety: Panduan lengkap untuk Keselamatan Kerja

Dampak Menggunakan Sepatu Safety yang Rusak

Memiliki rentang usia yang terbatas, menggunakan sepatu safety yang sudah usang tidak hanya menghambat kerja, tapi memiliki dampak serius pada keselamatan dan kesehatan pekerja. Dampak yang bisa terjadi, diantaranya:

1. Risiko Kecelakaan Kerja Meningkat

Karena mengalami penurunan kualitas, maka sepatu safety yang rusak tidak akan memberikan perlindungan yang optimal terhadap cedera seperti jatuh, tergelincir, atau tertimpa benda berat.

Hal itu meningkatkan risiko kecelakaan kerja yang dapat menyebabkan cedera serius atau bahkan fatal.

2. Penurunan Produktivitas

Ketika sepatu safety tidak berfungsi dengan baik, pekerja akan merasa tidak nyaman dan bahkan mendatangkan kekhawatiran terhadap keselamatan diri yang bisa mengganggu konsentrasi dan fokus kerja, serta memperlambat proses kerja secara keseluruhan.

3. Masalah Kesehatan Kaki (luka, infeksi)

Sepatu safety yang rusak bisa mengakibatkan gesekan atau tekanan yang berlebihan pada kaki, yang dapat menyebabkan luka seperti lecet, blister, atau bahkan luka yang lebih serius. Luka-luka ini rentan terhadap infeksi jika tidak diobati dengan benar.

4. Pengeluaran Tambahan untuk Perawatan Medis dan Penggantian Sepatu

Jika seorang pekerja mengalami cedera akibat penggunaan sepatu safety yang sudah rusak, maka perusahaan atau pribadi perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk perawatan medis dan rehabilitasi.

Cara Mengidentifikasi Sepatu Safety yang Rusak

Jika Anda ingin menjaga keselamatan di tempat kerja, maka pemahaman untuk mengidentifikasi dan menentukan frekuensi penggantian sepatu safety yang rusak amat diperlukan. Untuk mengetahui pergantian sepatu safety, berikut adalah cara-cara yang dapat Anda ikuti:

  • Perhatikan apakah bagian sol sepatu sudah mulai lepas di bagian atasnya. Sol yang lepas dapat mengurangi daya cengkeram sepatu saat berjalan atau berdiri, ataupun menyebabkan ketidakstabilan pada kaki sehingga meningkatkan risiko tergelincir.
  • Rasakan apakah ada penurunan perlindungan terhadap tekanan atau gesekan yang dapat menyebabkan luka seperti lecet-lecet atau blister pada tumit.
  • Periksa seluruh bagian sepatu, termasuk bagian atas, sol, tali pengikat, dan bantalan dalam untuk mencari tanda-tanda kerusakan atau keausan. Jika Anda menemukan adanya tanda-tanda kerusakan, maka Anda perlu ganti sepatu safety tersebut.

Mengenali tanda-tanda ini membantu Anda mengambil tindakan preventif untuk mengganti sepatu sebelum mendatangkan dampak yang berbahaya.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Sepatu Safety Proyek Terbaik

Cara Mengatasi dan Mencegah Kerusakan Sepatu Safety

Dalam penggunaannya, jika Anda mengharapkan sepatu safety tetap awet, maka Anda perlu mengatasi dan mencegah kerusakan pada sepatu safety dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini:

Tips Perawatan Sepatu Safety

  • Bersihkan sepatu secara teratur dari debu dan kotoran menggunakan sikat atau kain yang lembut. Hindari penggunaan bahan pembersih yang keras yang dapat merusak material sepatu.
  • Jika sepatu terkena lumpur atau kotoran yang sulit dihilangkan, gunakan air hangat dengan sedikit sabun lembut. Setelah dibersihkan, lalu keringkan sepatu dengan baik.
  • Simpan sepatu di tempat yang kering dan ventilasi baik setelah digunakan. Hindari penyimpanan di tempat yang terkena sinar matahari langsung atau panas berlebihan yang dapat merusak material sepatu.
  • Gunakan kotak atau tas penyimpanan yang sesuai untuk melindungi sepatu dari debu dan kerusakan mekanis.

Memilih Sepatu Safety Berkualitas Tinggi

Sebagai bagian dari perawatan untuk menghindari kerusakan pada sepatu safety, maka pilihlah sepatu safety yang memenuhi standar keselamatan yang sesuai dengan jenis pekerjaan yang dilakukan.

Pastikan sepatu terbuat dari bahan berkualitas tinggi yang tahan lama dan dapat memberikan perlindungan optimal terhadap risiko cedera di tempat kerja.

Perhatikan fitur-fitur tambahan seperti memiliki fitur tahan air atau tahan terhadap bahan kimia, atau pengamanan tambahan di area-area yang rentan terhadap cedera.

Rekomendasi Penggunaan dan Rotasi Sepatu

Gunakan sepatu secara bergantian atau dengan rotasi penggunaan antara beberapa pasang.

Hal ini membantu mengurangi keausan dan kerusakan yang disebabkan oleh penggunaan berlebihan. Lagipula, setiap pasang sepatu jadi memiliki waktu istirahat yang cukup untuk memungkinkan material dan struktur sepatu pulih dari tekanan dan penggunaan.

Training Pekerja tentang Pentingnya Perawatan Sepatu Safety

Untuk menekankan perawatan sepatu safety, maka memberikan pelatihan kepada semua pekerja tentang pentingnya perawatan yang baik terhadap sepatu safety sangat bermanfaat.

Anda bisa mulai jelaskan manfaatnya dalam menjaga keselamatan pribadi, kenyamanan, dan produktivitas di tempat kerja. Sosialisasikan juga prosedur perawatan yang tepat, termasuk cara membersihkan, menyimpan, dan memeriksa secara rutin sepatu safety.

Kapan Harus Mengganti Sepatu Safety

Sepatu safety sebaiknya segera diganti jika ditemukan kerusakan untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan kerja. Tapi, sepatu juga memiliki masa kadaluarsa sehingga Anda perlu menggantinya.

Untuk itu, berikut adalah panduan praktis menentukan kapan sepatu safety perlu dilakukan penggantian:

Kapan Harus Mengganti Sepatu Safety

Sepatu safety sebaiknya diganti setiap 1 hingga 2 tahun tergantung pada intensitas penggunaan dan tergantung kondisi area kerja. Penggunaan intensif atau dipakai di lingkungan kerja yang keras dapat mempersingkat umur pakai sepatu.

Memeriksa kerusakan sepatu secara rutin dapat membantu memastikan sepatu masih dalam kondisi yang baik dan dapat memberikan perlindungan yang optimal.

Indikasi Kerusakan yang Memerlukan Penggantian

  • Perhatikan apakah bagian sol sudah mengalami keausan berlebihan atau ada retakan yang mengancam kekuatan sol. Sol yang aus dapat mengurangi daya cengkeram dan perlindungan terhadap benda tajam atau bahan kimia di tempat kerja.
  • Cek apakah bagian atas sepatu mengalami retakan atau lubang. Kerusakan seperti ini dapat mengurangi perlindungan terhadap potensi bahaya di tempat kerja.
  • Rasakan apakah bantalan dalam sepatu sudah tidak lagi memberikan dukungan atau kenyamanan yang cukup saat digunakan. Bantalan yang aus dapat menyebabkan ketidaknyamanan atau bahkan cedera seperti luka lecet atau blister.
  • Periksa semua bagian sepatu secara menyeluruh untuk menemukan tanda-tanda kerusakan struktural lainnya seperti retakan pada bagian samping atau belakang sepatu. Hal ini dapat mengurangi kekuatan dan keandalan sepatu safety.

Panduan untuk Memilih Sepatu Safety Baru

  • Sepatu haruslah memenuhi standar keselamatan yang relevan untuk jenis pekerjaan yang dilakukan. Pilih sepatu yang memiliki perlindungan sesuai dengan risiko yang ada di tempat kerja.
  • Pilih sepatu yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi yang tahan lama dan dapat menahan kondisi kerja yang keras seperti panas, dingin, atau bahan kimia.
  • Sepatu memiliki fit yang pas dan nyaman untuk kaki. Pilih sepatu dengan desain ergonomis dan bantalan yang cukup untuk mendukung kenyamanan penggunaan dalam jangka waktu lama.
  • Pertimbangkan fitur tambahan seperti perlindungan tambahan di area-area tertentu seperti jari kaki atau pergelangan kaki, serta fitur-fitur seperti tahan air atau anti-slip.

Melindungi Kaki secara Maksimal dengan Sepatu Safety dari Toko Safety Murah

Kesimpulannya, sepatu safety yang rusak dapat membahayakan keselamatan Anda di tempat kerja. Maka dari itu, untuk memastikan perlindungan yang optimal, penting untuk membeli sepatu safety yang berkualitas di toko terpercaya seperti Toko Safety Murah.

Toko Safety Murah menjual berbagai produk perlindungan diri, termasuk sepatu safety Cheetah 7111H yang terbuat dari bahan kulit asli dan outsole Dual PU.Jika Anda tertarik dengan sepatu safety ini atau produk perlindungan diri lainnya, maka kunjungi website Toko Safety Murah sekarang dan lakukan pemesanan segera untuk mendapatkan penawaran menarik yang tidak akan Anda temukan di tempat lain, sehingga Anda dapat bekerja dengan aman dan nyaman setiap saat.


Artikel Lainnya

Lorem Ipsum 
12 December 2025
Lorem Ipsum 

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book.

Baca Selengkapnya →
Lorem Ipsum
12 December 2025
Lorem Ipsum

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book.

Baca Selengkapnya →
Solusi Terbaik untuk Keselamatan Kerja di Lingkungan Anda!

Please rotate your phone to access the website

Butuh Bantuan?