Fungsi Sarung Tangan Safety Dalam Melindungi Tangan

Tahukah kamu jika sarung tangan sudah ada sejak zaman dahulu kala? Buktinya berupa gambar pada sebuah makam Mesir Kuno yang berasal dari Dinasti ke-5. Penggunaan sarung tangan dari awal kemunculannya yaitu sebagai alat perlindungan tangan. Dikutip dari The Odyssey karya Homer, Laërter memakai sarung tangan untuk melindungi tangannya dari duri. Yuk, simak fungsi sarung tangan lewat uraian berikut!

Baca Juga: Ketahui Jenis Sarung Tangan Safety Beserta Fungsinya

Jenis Sarung Tangan Safety dan Kegunaannya

1. Sarung Tangan Nitril

Sarung Tangan Nitril diklaim memiliki kemampuan perlindungan tiga kali lebih kuat terhadap biohazard dan bahan kimia yang berbahaya untuk kulit. Karena terbuat dari bahan nitril yang kuat dan tidak mudah robek, sarung tangan jenis ini tahan lama dan bisa digunakan untuk area pekerjaan yang lebih riskan. Biasanya digunakan para teknisi mesin.

2. Sarung Tangan Lateks

Sarung Tangan Lateks terbuat dari bahan alami, yaitu dari getah karet alam yang aman untuk kulit. Sarung tangan jenis ini memiliki ketebalan yang tipis namun tidak mudah robek, sehingga lebih nyaman digunakan untuk banyak aktivitas. Selain itu, penggunaan lateks dalam bidang industri dan medis bisa mengurangi resiko penyebaran kuman dan kontaminasi bakteri dari tangan. 

3. Sarung Tangan Karet Neoprene

Sarung Tangan Karet Neoprene banyak digunakan pada aktivitas yang berkontak langsung dengan bahan kimia dalam jangka panjang. Fungsi sarung tangan ini yaitu melindungi tangan dari beberapa jenis bahan berbahaya seperti peroksida dan hidrokarbon. Termasuk ke dalam alat perlindungan diri, sarung tangan ini banyak digunakan para profesional dari berbagai bidang.

4. Sarung Tangan Karet Butyl

Sarung Tangan Karet Butyl memiliki ketahanan yang baik terhadap air dan udara, sehingga banyak digunakan untuk aktivitas yang riskan sebagai perlindungan tangan. Terlebih, sarung tangan ini juga tahan terhadap bahan-bahan kimia berbahaya. Karena lapisannya yang tebal, sarung tangan ini tidak mudah rusak dan tahan lama. 

5. Sarung Tangan Karet Alami

Sarung Tangan Karet Alami memiliki kelenturan yang baik, sehingga akan nyaman saat digunakan. Memiliki ketebalan yang tipis namun lentur, banyak orang yang menyukai sarung tangan ini. Penggunaan sarung tangan ini sendiri bisa untuk berbagai aktivitas, banyak digunakan dalam skala rumah tangga hingga industri. 

6. Sarung Tangan Karet Vinyl

Sarung Tangan Karet Vinyl bisa menjadi solusi untuk menggantikan fungsi sarung tangan lateks atau nitril, karena sarung tangan ini harganya cenderung lebih murah. Biasanya, sarung tangan ini banyak digunakan dalam skala rumah tangga. Apakah sarung tangan jenis ini bisa untuk medis? Jawabannya tidak, karena tidak memiliki ketahanan kuat terhadap bahan-bahan kimia.

Fungsi Utama Sarung Tangan Safety

Pernah mendengar istilah APD? Alat Perlindungan Diri (APD) merupakan serangkaian alat yang berfungsi untuk melindungi diri dari adanya kecelakaan, baik itu karena terkontaminasi bahan kimia maupun adanya luka akibat bersentuhan dengan benda tajam. Nah, sarung tangan ini juga masuk ke salah satu jenis APD lho! Adapun Tujuan memakainya untuk melindungi tangan dari bahan berbahaya atau benda tajam saat beraktivitas.

Memilih Sarung Tangan Safety yang Tepat

1. Jenis Kegiatan

Bagaimana cara memilih sarung tangan yang tepat? Langkah pertama tentu saja melihat jenis kegiatan apa yang akan dilakukan. Karena jenis kegiatan akan mempengaruhi sarung tangan apa yang dibutuhkan. Misalnya, untuk kebutuhan medis maka memerlukan sarung tangan yang memiliki perlindungan kuat terhadap bahan kimia dan tidak mudah rusak. 

2. Ukuran Tangan

Selain mempertimbangkan fungsi sarung tangan, saat memilih sarung tangan penting untuk menyesuaikan ukurannya. Karena sarung tangan dipakai untuk beraktivitas, pasti butuh yang ukurannya pas bukan? Karena ukuran yang pas akan memudahkan tangan bergerak walaupun terbalut sarung tangan. Jadi, jangan sampai salah ukuran saat membeli!

3. Bahan Sarung Tangan

Bahan sarung tangan juga harus diperhatikan. Kenapa? Pada beberapa orang, mereka memiliki alergi terhadap bahan lateks. Ambil contoh ada orang yang alergi, maka mereka harus menghindari sarung tangan berbahan lateks. Jika tetap menggunakannya, maka bisa memicu reaksi alergi seperti ruam, kemerahan, hingga gatal di tangan. Makanya harus teliti terhadap bahan sarung tangan.

4. Ketahanan

Setiap jenis sarung tangan memiliki spesifikasi yang berbeda-beda, termasuk bagaimana ketahanannya saat digunakan beraktivitas. Ada sarung tangan sekali pakai yang mudah robek, ada yang sangat lentur dan tahan lama. Mempertimbanhgkan jenis kegiatan apa yang dilakukan, maka perlu untuk mengecek aspek ketahanan ini. Apakah sarung tangan bisa bertahan selama kegiatan atau tidak nantinya.

5. Kenyamanan

Faktor kenyamanan tidak boleh dilupakan. Walaupun tetap harus menomorsatukan fungsi sarung tangan sebagai alat perlindungan diri, namun akan lebih baik jika nyaman digunakan pula. Terlebih, aktivitas menggunakan sarung tangan juga tidak sebentar. Maka sebisa mungkin cari sarung tangan yang dari segala aspeknya sesuai kebutuhan dan nyaman digunakan di tangan. 

Melihat bahwa sarung tangan menjadi salah satu item yang wajib ada sebagai perlindungan diri, baik itu untuk pekerjaan beresiko tinggi atau tidak, maka perlu mengetahui jenis dan cara memilihnya. Uraian di atas secara singkat memuat informasi tentang jenis sarung tangan beserta cara memilih mana yang sesuai dengan kebutuhan.


Artikel Lainnya

Lorem Ipsum
12 December 2025
Lorem Ipsum

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book.

Baca Selengkapnya →
Lorem Ipsum 
12 December 2025
Lorem Ipsum 

Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book.

Baca Selengkapnya →
Solusi Terbaik untuk Keselamatan Kerja di Lingkungan Anda!

Please rotate your phone to access the website

Butuh Bantuan?