
Tahukah Anda bahwa beberapa pekerjaan membutuhkan ear plug sebagai bagian dari K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja)? Ini biasanya dibutuhkan bagi mereka yang sering beraktivitas di tempat bising. Yang mana pemakaian ear plug dapat mengurangi risiko gangguan pendengaran.
Tentunya ear plug sebagai alat safety ini berbeda dengan ear plug untuk mendengarkan musik, jadi jangan sampai keliru. Sebab manfaat dan penggunaannya untuk kesehatan telinga berbeda antara satu sama lain. Lantas, apa itu ear plug sebagai alat safety kesehatan telinga? Yuk simak penjelasan lengkapnya berikut.
Baca Juga: Fungsi Ear Plug: Jenis APD Sebagai Alat Pelindung Telinga dari Suara Bising
Sesuai namanya, ear plug adalah alat penutup telinga yang berfungsi untuk menyumbat telinga agar melindungi pendengaran dari suara bising. Ear plug punya ukuran kecil, digunakan dengan cara dimasukkan ke dalam telinga untuk menyaring suara yang dapat membahayakan pendengaran.
Dengan menggunakan ear plug, maka intensitas suara yang masuk ke dalam telinga pun akan berkurang. Selain melindungi pendengaran, pemakaian ear plug juga bisa membantu Anda memperoleh konsentrasi tinggi. Sehingga alat safety ini sekaligus dapat mengurangi stres ketika Anda bekerja pada lingkungan yang bising.
Seperti sudah dijelaskan sebelumnya, ear plug adalah penutup telinga yang berfungsi untuk melindungi pendengaran. Manfaatnya ini akan sangat terasa bagi mereka yang bekerja di proyek. Sebab lingkungan proyek biasanya dipenuhi dengan aktivitas konstruksi yang menghasilkan suara keras, pemakaian mesin berat, dan berbagai peralatan berisik.
Tidak hanya melindungi pendengaran, namun manfaat apa itu ear plug juga dapat dirasakan saat Anda tidur. Jika Anda sering terbangun karena ada proyek yang berlangsung sekitar tempat tinggal, maka ear plug bisa menjadi solusi. Dengan menggunakan alat ini, kebisingan dari luar bisa diredam sehingga membantu Anda tidur dengan nyenyak.
Jika Anda perlu bekerja dengan konsentrasi tinggi, ear plug juga dapat menjadi jawabannya. Karena alat ini mampu menyaring suara bising dari luar. Alhasil Anda bisa lebih fokus tanpa harus terganggu oleh kebisingan yang ada. Dengan begitu, pekerjaan pun bisa diselesaikan lebih cepat dan Anda tidak perlu merasa stres.
Umumnya, ear plug dibuat dari berbagai bahan yang lembut agar nyaman digunakan di telinga. Namun bahannya ini berbeda-beda sehingga perlu diketahui agar tidak salah pilih. Paling banyak, Anda bisa menemukan jenis ear plug busa di pasaran.
Karena lembut dan empuk, alat tersebut bisa digulung menjadi tipis lalu dimasukkan ke dalam lubang telinga. Nantinya ear plug akan mengembang setelah dimasukkan, kemudian mengisi setengah saluran telinga dengan ukuran yang pas. Jadi sangat nyaman digunakan dan mencegah suara bising dari luar masuk ke pendengaran.
Selain ear plug busa, ear plug silikon juga banyak dijual. Alat safety pendengaran ini tidak mudah rusak dan biasanya tahan lama sehingga banyak diminati. Apalagi bahannya yang terbuat dari silikon lebih tahan air serta mudah dibersihkan. Jadi Anda bisa menggunakan ear plug tersebut berkali-kali.
Berikutnya, ada jenis ear plug plastik yang umumnya berbentuk runcing dengan kerucut mirip es krim. Anda bisa menemukan ear plug plastik dalam ukuran berbeda-beda sehingga dapat menyesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.
Ear plug dari bahan karet juga banyak ditemukan dalam variasi ukuran yang beragam. Sehingga jenis ini banyak digunakan untuk anak kecil. Bahannya yang lentur membuat ear plug bisa mudah dimasukkan ke telinga dan mencegah suara bising untuk masuk.
Seperti sudah dijelaskan melalui pengertian apa itu ear plug, alat safety ini digunakan untuk melindungi telinga dari kebisingan. Namun, perlu diketahui bahwa penggunaan ear plug yang salah justru dapat membuat telinga sakit bahkan infeksi.
Jadi Anda perlu memastikan terlebih dahulu bahwa ear plug tersedia dalam ukuran yang sesuai. Bentuknya tidak harus 100% menutupi telinga Anda, sekitar 90% saja sudah cukup agar lebih nyaman saat dipakai. Dan ketika hendak memakainya, masukkan ear plug dengan lembut ke dalam telinga, jangan tergesa-gesa.
Satu lagi yang perlu diingat yaitu gunakan ear plug saat bekerja atau terpapar suara yang sangat keras saja, jangan sepanjang waktu. Sebab telinga mempunyai cairan untuk menangkap kotoran dan debu yang masuk. Yang mana kotoran tersebut nantinya akan keluar secara alami ketika Anda beraktivitas atau tidur.
Apabila Anda menggunakan ear plug sepanjang waktu, maka kotoran yang ada akan tersumbat di dalam telinga dan dapat menimbulkan masalah pendengaran. Hal ini mungkin dapat menyebabkan kondisi yang lebih barah, hingga membuat Anda membutuhkan tenaga ahli untuk menanganinya.
Setelah tahu seputar informasi mengenai ear plug, sudahkah Anda memiliki alat safety ini dan menggunakannya dengan benar? Yuk mulai pakai ear plug sekarang sebagai bagian dari K3. Anda bisa cari di Toko Safety Murah, ada berbagai macam jenis dan ukuran yang bisa dipilih sesuai kebutuhan masing-masing.
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book.
Lorem Ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry. Lorem Ipsum has been the industry's standard dummy text ever since the 1500s, when an unknown printer took a galley of type and scrambled it to make a type specimen book.